Munich - BMW Z4 sDrive35is yang menurut rencana akan dipertontonkan pada Detroit Auto Show, Januari tahun depan ternyata sudah berkeliaran di jalan raya Munich. Cabriolet beratap keras ini muncul dengan mesin 3.0-liter 6-silinder segaris hasil garapan devisi M BMW.
Dapur pacu Z4 sDrive35is yang dicangkok dengan turbo ganda sanggup melepaskan tenaga 340 hp pada 5.800rpm. Performa ini jauh lebih besar dibanding Z4 versi regular yang hanya meraih tenaga 306 hp. Torsi yang dituai pun lebih sangar lagi, yaitu 450Nm pada 1.400-4.500rpm.
Torsi tersebut rupanya bukan angka mati. Apabila dilakukan seting pada sistem manajemen mesinnya, BMW mengatakan, torsi Z4 sDrive35is masih bisa diperbesar hingga 500Nm pada 5.000rpm. Wuih!
Dengan performa itu, sport car berpenggerak roda belakang ini sanggup melesat 0-100km/jam hanya dalam 4,8 detik. Dan bila tidak dibatasi speed limited kecepatan akhirnya bisa melebihi 250 km/jam.
Hebatnya, kendati menyimpan performa lebih besar, Z4 sDrive35is dinilai sama hemat dengan versi regular. Mobil yang atapnya bisa membuka-tutup ini hanya memerlukan 9-liter bensin per 100 km.
Selain mengubah otot mesinnya, devisi M juga membenahi sistem suspensi Z4 sDrive35is. Lewat penggunaan paket M Sport, termasuk paket M Aerodynamic dan M Suspension, BMW mempromosi produknya menghasilkan pengendalian lebih mantap.
Untuk diketahui, dengan sistem suspensi baru itu, ketinggian Z4 sDrive35is dapat direndahkan hingga 10 mm.
0 komentar:
Posting Komentar
Tolong berikan komentarnya, komentar anda sangat berarti bagi kami. Terimakasih telah mengunjungi blog MASQULIN.BLOGSPOT.COM.
Note:
Setelah memberi komentar, silahkan klik "Subscribe by email" (pada pojok kanan bawah komentar ini) untuk menerima jawaban komentar dari kami.