Sehubungan dengan permintaan sahabat Onny akan bahayanya meminum kopi secara berlebih, akan saya bahas disini. Sebelumnya, baca juga artikel mengenai 'Sedikit Pengertian Tentang Kopi'.
Mungkin diantara kita gak ada yang peduli sama manfaat atau dampak negatif kopi bagi kesehatan. Yah paling-paling yang kita tau tuh sehabis minum kopi badan terasa seger dan rasa ngantuk hilang. Menurut analisis kedokteran, dalam kopi terdapat sejenis senyawa kimia xantin. Derivat senyawa ini meliputi kafein, teofilin dan teobromin dalam coklat.
Kafein ternyata dapat menimbulkan perangsangan terhadap susunan saraf pusat (otak),sistem pernapasan, serta sistem pembuluh darah dan jantung. Sebab itu tidak heran setiap minum kopi dalam jumlah wajar (1-3 cangkir), tubuh jadi terasa segar. bergairah, daya pikir lebih cepat, tidak mudah lelah atau mengantuk. Dampak positif ini menyebabkan orang sulit terlepas dari kebiasaan minum kopi. Namun, sebenarnya manfaat di atas tidak berlaku bagi seseorang yang pekerjaannya memerlukan ketelitian, kerapian, serta ketetapan menghitung, seperti matematika, menggambar atau melukis. Sebaliknya, minum kopi lebih tepat bagi orang yang belajar ilmu-ilmu sosial atau menghapal. Minumlah sekitar setengah sampai satu jam sebelum aktivitas belajar atau menghapal dimulai. Jadi kalo ada ujian yang banyak hapalannya minum kopi aja dulu biar cepet hapalnya daripada ngebet hehehe... :D
Beberapa efek negatif dari kopi yang didapat dari berbagai sumber:
- Kebiasaan minum kopi acap kali memunculkan efek "kecanduan" baik secara psikologis maupun fisiologis. Tanda-tanda udah ketergantungan kopi antara lain rasa letih atau lelah, tak bersemangat dan mengantuk kalau seharian aja tidak minum kopi.
- Minum kopi juga bebahaya bagi penderitaan hipertensi (tekanan darah tinggi) karena senyawa kafein bisa menyebabkan tekanan darah meningkat tajam.
- Bagi wanita, minum kopi terlalu banyak ternyata bisa pula mengurangi kesuburan wanita, apalagi kalau dikombinasikan dengan alkohol.
- Minum kopi yang masih sangat panas dapat memberi efek kerusakan pada sel dalam mulut dan kerongkongan, yang jika dilakukan berulang kali dapatmencetuskan kanker pada bagian tersebut.
- Minum kopi diatas 250 mg ( sekitar 4-5 cangkir kopi ) sekaligus dapat menyebabkan gangguan kesehatan, seperti jantung berdebar, gelisah, insomnia (sulit tidur), gugup tremor (tangan bergetar), bahkan mual sampai muntah-muntah.
Selanjutnya beberapa manfaat dari kopi yang didapat dari berbagai sumber :
- Kafein mencegah gigi berlubang. Cobalah untuk meminum secangkir kopi hangat atau teh hangat sesaat setelah Anda mengkonsumsi cookies, cake coklat yang lezat, permen rasa buah atau sepotong roti manis. Karena menurut Joe Vinson, Ph.D., dari University of Scranton (om gw tuh ) ternyata kafein tuh sangat sakti memberantas bakteri penyebab gigi berlubang.
- Kafein bisa melegakan napas penderita asma dengan cara melebarkan saluran bronkial yang menghubungkan kerongkongan dengan paru.
- Kafein bisa meningkatkan rasa riang, membuat kita merasa lebih segar dan energik.
- Kafein dapat membuat badan tidak cepat lelah, bisa melakukan aktifitas fisik lebih lama, di perkirakan karena kafein membuat “bensin” yang dipakai otot lebih lama.
- Kafein dapat menangkal radikal bebas dan menghancurkan molekul yang dapat merusak sel DNA.
- Kaum Hawa yang minum dua cangkir kopi per hari dapat mengurangi risiko terkena pengeroposan tulang (osteoporosis).
- Minum kopi membuat sperma “berenang” lebih cepat dan mampu meningkatkan kesuburan pria. Hal ini diumumkan para ilmuwan Brasil dalam pertemuan.
- American Society for Reproductive Medicine” di San Antonio, dimana pembicaraan utama berkisar pada efek obat-obatan terhadap kesuburan kaum adam.
0 komentar:
Posting Komentar
Tolong berikan komentarnya, komentar anda sangat berarti bagi kami. Terimakasih telah mengunjungi blog MASQULIN.BLOGSPOT.COM.
Note:
Setelah memberi komentar, silahkan klik "Subscribe by email" (pada pojok kanan bawah komentar ini) untuk menerima jawaban komentar dari kami.