26 Desember 2009

Puting Beliung Telah Menghancurkan Puluhan Rumah di Lemahabang, Purwasari dan Sekitarnya


Karawang (KarIn) - Angin Puting Beliung telah merusak puluhan rumah di Kiaralawang Purwasari dan Palawad Lemahabang Jumat 25 Desember 2009, sekitar pukul 12 siang lebih, seperti yang dilaporkan kontributor KarIn Sun Narya dan M. Irfan.

Pada perkembangannya, informasi berkembang seiring laporan sejumlah warga di grup facebook KarIn. Ternyata tidak hanya didua lokasi tersebut, Angin Puting Beliung yang bahkan bisa terlihat dari jarak yang cukup jauh ini pun melindas lokasi lainnya seperti Desa Pasirtanjung Lemahabang, Tirtamulya dan lokasi sekitarnya. Berikut adalah keterangan sejumlah warga yang KarIn himpun hingga berita ini diturunkan Jumat (25/12) menjelang tengah malam ini.

Euis Wida mengatakan, “Tadi juga di Euis kelihatan ada Puting Beliung dari sawah teh. Tapi gak tahu di daerah mana kejadiannya. Cuma kita bisa lihat Puting Beliungnya. (Ari ceuk orang kampung mah namana uwur-uwur).”

Aenie Rahmat mengatakan, “Perlu ketahui juga di daerah saya tepatnya di Desa Karang Sinom, Karang Saga, Sadang Kec. Tirtamulya sekitarnya dilanda juga Angin Puting Beliung. Diharapkan segera bantuannya buat para korban. Terus saya dan warga lainnya takut akan adanya Angin Puting Beliung susulan. Buat para korban, kita doain mudah-mudahan di berikan ketabahan.”

Didin Ch mengatakan, “Angin Puting Beliung tadi siang sekitar pukul 12.30 kembali memakan korban sedikitnya 5 rumah rata dengan tanah dan 21 rumah rusak di dusun Krajan II Desa Pasirtantung Kecamatan Lemahabang. Untungnya tidak ada korban Jiwa. Mudah-mudahan diberi ketabahan.”
Culleos Aja Deh (ID FB) mengatakan, “Di Desa Pasirtanjung Lemahabang Wadas juga ada beberapa rumah yang kena terjangan angin Puting Beliung, bahkan ada rumah yang rata dengan tanah, dan kabel induk PLN putus sehingga listrik padam.”
Suwardi Brillianto mengatakan, “Di Dawuan tadi siang juga hujan deras tapi gak nyangka kalau saudara-saudara kita di sekitar Karawang Timur dan Lemahabang terkena musibah Angin Puting Beliung. Mudah-mudahan tidak ada korban jiwa.”

Bara Faiqul Umam mengatakan, “Info Puting Beliung benar adanya. Kami dari Desa Darawolong Kec. Purwasari Karawang melihatnya begitu jelas karena Desa kami tidak begitu jauh dari daerah Palawad, Kiaralawang dan sekitarnya. Begitu dahsyatnya angin tersebut, dari jauhpun kelihatan banyak genteng-genteng rumah dan pohon-pohon yang beterbangan. Angin tersebut muncul dari arah utara menuju ke arah selatan. Sedangkan desa tersebut ada di arah selatan. Kami semua yang melihatnya merasa sangat ketakutan. Mudah-mudahan tidak terjadi lagi angin seperti itu. Dan semoga yang tertimpa musibah tersebut diberi ketabahan. Amin.”

Seperti juga yang dilaporkan sejumlah warga, sampai berita ini diturunkan selain kerusakan rumah belum ditemukan adanya korban jiwa. Warga pun berharap agar bantuan segera disalurkan ke lokasi melalui aparat-aparat terkait langsung disana.

Sebagai catatan, sebelumnya, sekitar sebulan yang lalu Puting Beliung juga meluluhlantahkan sejumlah rumah dan sekolah di Pulomulya Kecamatan Tempuran, Karawang. Seperti yang dituturkan Angin Pratama, warga Pulomulya pada KarIn, Angin Puting Beliung ini pernah terjadi juga didaerahnya.

“Sekitar satu bulan yang lalu tepatnya pada musim dingin terjadi di Pulomulya Kecamatan Tempuran. Saya sendiri warga Pulo Mulya yang mengalami kejadian tersebut dan syukur Alhamdulillah kejadian itu tidak memakan korban jiwa, hanya saja kandang domba saya atapnya hancur dan tetangga genting rumahnya hancur. Ketika itu saya menyaksikan dengan mata kepala saya yang masih ingat persis bagaimana angin yang menggulung berubah menjadi menakutkan. Ketika dari kali/sungai lantas naik kedaratan. Pengalaman yang hebat,” tutur Angin Pratama pada KarIn.

Dilihat dari berbagai lokasi yang diterpa Angin Puting Beliung, beberapa pakar mengamini bahwa daerah yang mempunyai lahan pesawahan yang membentang luas rawan terkena Puting Beliung. Karena itu, disaat musim penghujan seperti sekarang warga yang berada dilokasi-lokasi serupa dihimbau untuk waspada. (Deni Andriana)

Sumber: karawanginfo.com

Related Posts by Categories



0 komentar:

:) :( ;) :D :A :B :C :X :p :-* X( B-) :E :F =)) :G @};- ~o) :H (*) :i :-h :-q :-bd :ZZ

Posting Komentar

Tolong berikan komentarnya, komentar anda sangat berarti bagi kami. Terimakasih telah mengunjungi blog MASQULIN.BLOGSPOT.COM.

Note:
Setelah memberi komentar, silahkan klik "Subscribe by email" (pada pojok kanan bawah komentar ini) untuk menerima jawaban komentar dari kami.


Template Editing by Arief Masqulin on Free Blogspot Templates | Sponsored by SMART PC CORPORATION
Design Template by www.allblogtools.com